All About Drama Queen
I’m Not a Drama Queen
Hai~~ Hai~~ sudah lama tidak posting. Akhirnya posting juga.
Sebenarnya ini postingan untuk bulan januari kemarin,tapi karena insiden buruk jadi postingan ini telat deh.
Pasti sudah tau dong,jika blognya mbak Fanny sempat ulang tahun yang ke 3 dan juga blog mbak mumuzizi yang kedua pertama.
Sebenarnya postingan ini dibuat untuk memperingati hari jadi blogku yang ke 2 loh. Tapi sengaja tidak diberi embel-embel ‘anniversary atau apalah’ karena pasti sangat berlebihan. Secara postinganku kalah jauh banyak dari para senior. Hihi
Ada yang tanya,apa itu drama queen? Nah,sebelum dibahas pengertiannya. Mau ngasik tahu kalau blog ini sudah 3 kali ganti nama.
Pertama,diberi nama Goresan Penaku. Dari awal emang cuma iseng buat blog ini. suka ngeshare link sinopsis dari blog senior dan juga share picture para bintang K-Drama.dan dari awal juga emang gak ada niat untuk buat sinopsis drama.
Kedua,Goresan penaku berganti nama It’s Me. Nah dari mulai dari nama inilah,iseng-iseng buat sinopsis drama atau movie korea. Dan akhirnya ketagihan buat nulis sinopsis. Drama korea pertama yang dibuat adalah Cyrano Dating Agency. Tapi dibuat hanya sampai 2 episode. Karena sudah ada blog lain yang membuatnya.
Ya maklum,takut tidak dilirik oleh pembaca karena pemula. Tapi akhirnya ada drama ringan yang menarik perhatian yaitu Monstar. Walau sudah ketinggalan jauh,tapi dengan sabar dan kerja keras akhirnya sinopsisnya selesai walau tak sempurna.
Sampai sekarang drama Monstar sangat melekat sehingga susah move on. Mungkin saya berbeda dari kebanyakan recaper. Saya menulis karena saya suka. Tapi saya lebih suka jika ada yang membaca dan menghargai tulisan saya^^
Saran dan kritik tidak luput dari membuat sinopsis. Banyak saran,kritik dan komentar yang masuk. Tapi saya sebagai manusia tetap punya perasaan. Kadang saya bersikap cuek dengan komentar yang mungkin buat semangat nulis ciut tapi kadang komentar itu buat saya down.
Meskipun begitu semangat dan rasa suka untuk menulis lebih besar dari apapun.tapi disarankan sih mending kasih keripik ajah.
Mungkin sudah ada yang tahu dengan blog K-Dramaland. Yups,itu blog milik saya juga. Sebelumnya saya ingin menghapus blog nengfiiefieen.blogspot.com dengan blog http://k-dramaland.blogspot.com/ Tapi di blog terdahulunya,saya sudah menghabiskan waktu,tenaga dan pikiran untuk mendesainnya. Sayang jika dihapus.
Akhirnya karena blog K-Dramaland sudah terlanjur dibuat. Akhirnya saya tetap menggunakannya. Saya memutuskan untuk bergantian memposting beberapa artikel di 2 blog tersebut.
Dan untuk ketiga,saya mengganti blog ini dengan Drama queen. Apa artinya? Kenapa harus drama queen? Kenapa bukan Queen Of Drama? Dan bla bla bla.
Saya mengganti nama Drama Queen karena saat itu saya sempat melihat acara TV yang membahas tentang ‘drama queen’. Sebenarnya saya tertarik karena namanya bukan artinya. Hehehe
Di acara TV tersebut,dibahas Drama Queen adalah penyakit wanita yang mendramatisir sebuah keadaan dan perasaannya. Biasanya drama queen sering dialami oleh para artis. Dan bahasa gaul-nya sih,artis mencari sensasi.
Setelah guling-guling maksud saya googling alias search di embah google. Wuih~~ pengertian drama queen ternyata sudah banyak dan tidak awam bagi anak muda jaman sekarang.
Menurut American Psychiatric Association –yang menjadi rujukan para ahli kesehatan jiwa— gejala tersebut merupakan jenis gangguan kepribadian yang disebut histrionic personal disorder (HPD). Karakteristik gangguannya meliputi emosi yang meledak-ledak, sering mencari perhatian dengan berbagai cara yang dramatis, dan memiliki kebutuhan yang sangat besar untuk diperhatikan. Akibatnya, tidak jarang mereka melakukan cara-cara seduktif yang kurang pantas demi mendapatkan perhatian tersebut. ( cr : www.pesona.co.id)
Menurut Ratih A. Ibrahim dari Personal Growth, 'drama queen' adalah julukan bagi seorang wanita yang gemar mendramatisasi kehidupannya, agar terdengar lebih seru layaknya kisah sebuah sinetron. Bumbu drama terkadang memang membuat cerita menjadi lebih asyik dan menarik perhatian orang-orang di sekitarnya.
Tapi menurut pengertian saya secara pribadi adalah seseorang yang terlalu berlebihan atau lebay dan semacamnya. Biasanya wanita akan bersikap drama queen jika ia ngambek atau memiliki masalah. Dan kadang-kadang sifat Drama Queen sendiri akan cenderung egois. Kenapa demikian? Karena jika seorang wanita mendramatisir sebuah keadaannya,ia tidak akan peduli dengan orang sekitar.
Pasti kalian termasuk drama queen kan? Itu pasti,walau kadang-kadang kita sendiri tidak menyadarinya. Biasanya imbasnya adalah orang sekitar jadi korban.
Jika ditanya,apa saya termasuk drama queen? Jawabannya iya. Sebagai seorang wanita sifat itu sebenarnya lumrah,tergantung kita sendiri bagaimana menahannya agar tidak menjadi over drama queen.dan itu juga terbukti dengan tulisan saya di blog ini,yang mungkin agak sedikit lebay berlebihan.
Jadi blog ini termasuk drama queen,karena blog ini mendramatisir sebuah cerita melalui tulisan agar terlihat lebih hidup dan berasa feel-nya. *halah,semakin lebay ih…..
Ya intinya seperti itu dah. Kalau kata blog Kdramatized ‘when drama becomes more than a drama’. Istilah blog berbagi sinopsis ‘learning about life from dramas'. (yang ini sudah dapat ijin loh)
'yang intinya, ketika sebuah drama menjadi lebih dari sekedar drama disaat kita mendramatisirnya dan mempelajari kehidupan dari sebuah drama dari segi positif. *bahasanya blibet yaaahhh,,hihihi
dan untuk para senior yang sudah singgah dan follbac di twitter,makasih ya. Sejujurnya malu saat tahu para senior membaca sinopsis blog ini. yaa maklum,pemula jadi tulisannya juga acak-acakan.
Sinopsis Monstar ,saya tidak pernah share di twitter atau facebook. Karena takut dibaca oleh para senior. Hihi
Dan malah ada temen di twitter yang mau belajar menulis sinopsis dari saya. Saran saya sih,belajar dengan para senior saja. Hihi
Kadang-kadang saya juga sempat iri membaca di blog lain yang tulisannya sangat mudah dipahami dan enak dibaca. Seperti pepatah ‘rumput tetangga lebih hijau’. Akhirnya saya yakin dan percaya diri,karena itu semua butuh proses dan yang utama jadi diri sendiri.
Suka dan duka jadi recaper? Hmmm apa ya? Suka-nya dulu atau duka-nya dulu??hehe
Sukanya,happy,happy dan happy. Intinya,saya senang dan suka melakukannya. Apalagi saat kenal banyak teman yang punya hobi sama seperti menulis,menonton dan jadi stalker saat mengidolakan seorang idola.
Dukanya,sulit membagi waktu. Apalagi saya seorang karyawati di sebuah kantor yang kerjanya hampir 8 jam di depan computer dan selalu berhubungan dengan angka-angka. Jadi jadwal menulis disaat pulang kerja dan disaat ada waktu senggang. Kebanyakan menulisnya di malam hari.
Saya tidak biasakan bergadang hingga larut malam,karena itu berakibat buruk di kesehatan dan kinerja di kantor.
Dukanya lagi,saat mamah ngomel-ngomel karena saya menghabiskan waktu berjam-jam di depan laptop.
Menulis sinopsis berapa lama sih? Tergantung mood sih. Kalau mood mendukung,biasanya saya menulis bagian pertama mulai dari jam 7 malam. Sebelum jam 12 malam,biasanya sudah posting.
Kalau tidak mendukung,biasanya berjam-jam bahkan berhari-hari.
Tentu sangat melelahkan bukan? Dan itu alasan kita sebagai recaper tidak suka ada yang mencuri hasil karya kita.
Untuk mengingatkan saja,beberapa hari yang lalu,kita para recaper perang memperjuangkan hasil karya kita. Dan akhirnya,kita menang. Horee
Dan secara pribadi,saya berterima kasih para readers dan teman-teman yang sudah meluangkan waktu dan membantu kami memperjuangkan hasil jerih payah kami.
Oke,karena sudah hampir panjang postingan ini. saya tutup dengan meresmikan blog ini dengan nama ‘Drama Queen’. Semoga para readers berkenan ya.
Dan satu lagi,This is Drama Queen but I’m Not a Over Drama Queen. Semoga di usia blog ini yang menginjak usia 2 tahun,saya berharap blog ini dapat menghasilkan sinopsis-sinopsis yang bermutu dan luar biasa. Dan juga bermanfaat bagi para pecinta K-Drama yang mungkin tidak bisa menontonnya secara langsung.
Mari kita tutup dengan doa. Berdoa dimulai….
Potong kue~~~~~~
Thanks for your support
Fighting!!!!! |
0 Response to "All About Drama Queen"
Posting Komentar